
Meulaboh, Perpustakaan Universitas Teuku Umar (UTU) melalui UPA Perpustakaan menggelar rapat kerja tahunan pada hari ini, bertempat di Gedung Perpustakaan UTU. Acara yang dihadiri oleh seluruh staf dan tenaga pengelola perpustakaan ini bertujuan untuk mengevaluasi kinerja serta merencanakan program kerja untuk tahun 2025.
Rapat yang dimulai pukul 14.30 WIB ini dihadiri oleh Kepala Perpustakaan UTU, Rahmiyul, S. IP beserta staf di perpustakaan. Dalam sambutannya, Rahmiyul menekankan pentingnya peningkatan kualitas pelayanan perpustakaan sebagai pusat informasi yang mendukung kegiatan akademik di lingkungan UTU.
“Melalui rapat kerja ini, kita akan merancang program yang lebih inovatif dan responsif terhadap kebutuhan mahasiswa dan dosen, serta meningkatkan ketersediaan dan aksesibilitas sumber daya informasi,” ujarnya.[31/01/2025]
Beberapa agenda yang dibahas dalam rapat tersebut antara lain adalah peningkatan pelayanan perpustakaan, pembgian tupoksi kerja, peningkatan fasilitas online, serta program literasi informasi bagi mahasiswa. Selain itu, juga dibahas rencana pengembangan ruang baca dan fasilitas pendukung lainnya untuk menciptakan lingkungan yang nyaman bagi para pengguna perpustakaan.
Kegiatan ini diharapkan dapat menghasilkan keputusan strategis yang bermanfaat untuk meningkatkan peran perpustakaan UTU sebagai sumber informasi yang mendukung keberhasilan pendidikan dan penelitian di kampus.
Rapat kerja ini diakhiri dengan sesi diskusi terbuka, di mana seluruh peserta diberikan kesempatan untuk memberikan masukan dan saran guna penyempurnaan rencana program kerja yang telah disusun.
Dengan diselenggarakannya rapat kerja ini, diharapkan perpustakaan UTU dapat terus berinovasi dan memberikan layanan terbaik bagi civitas akademika dalam mendukung keberlanjutan proses belajar mengajar di Universitas Teuku Umar. [milan]